Hadiri Penyerahan Paket Ramadhan, Ini Kata Aron

pembagian takjil dan penyerahan paket ramadhan. (foto:nv). 
Sekadau Kalbar, Borneokalbar.com - Bupati Sekadau, Aron menghadiri pembagian takjil dan penyerahan paket ramadhan yang diselenggarakan oleh komunitas Lawas Kabupaten Sekadau, bertempat di UMKM Center Sekadau. Jum'at (31/3/2023). 

Pada kesempatan tersebut, Bupati Sekadau, Aron mengatakan, Pemerintah Daerah Kabupaten Sekadau menyambut baik kegiatan pembagian takjil dan penyerahan paket ramadhan. 

"Saya sangat mengapresiasi Komunitas Lawas Sekadau yang telah berbagi dan hal tersebut merupakan kegiatan yang positif sebagai bentuk rasa kepedulian kita kepada sesama," kata Aron.

"Saya berharap kegiatan seperti ini kedepannya bisa terus dilaksanakan dan bisa menjadi agenda rutin dibulan suci ramadhan," tambahnya. 

Aron juga mengatakan, Atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Sekadau mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa kepada umat muslim khususnya umat muslim di Kabupaten Sekadau.

"Semoga kita selalu diberikan kesehatan dan kekuatan dalam menunaikan ibadah puasa, sehingga nantinya bisa merayakan kemenangan dengan penuh hikmat dan sukacita," pungkasnya. (nv).

Tinggalkan Komentar

Back Next